Smiley

9:22:00 AM
0
Kapal Pandu Datang

Hari ini sudah masuk ke dalam rombongan untuk menyambut pagi. Meskipun pada akhirnya tidak kuat juga menghantarkan matahari keluar dari persembunyiannya, ngantuk. Semalam bangun berkali - kali karena perut terasa panas, kebanyakan makan gorengan. Panasnya surabaya saja sudah cukup untuk membuat orang tidur kehausan dan bangun berkali - kali.

Oke, apa yang bisa aku pelajari sampai sekarang. Ada sedikit namun menarik dari diskusi siang, hari kemarin, dengan salah seorang saudara dari pihak keluarga Bapak. Diskusi yang awalnya membahas tentang blogging, berakhir dengan beberapa pelajaran, hikmah. Mungkin semua orang punya potensi besar untuk dibangunkan. Tetapi, kita harus cermat dalam memberikan kesempatan. Teliti sebelum membeli, teliti sebelum waktu melenakan potensi itu. Dengan treatment yang pas, kesempatan yang datang tidak dua kali dapat dimanfaatkan dengan sebaik - baiknya.

Aku menoleh ke belakang, sekitaran tahun 2002. Saat Aku diberi kesempatan oleh Bapak untuk melanjutkan Kuliah. Dengan syarat, harus masuk ITS di Surabaya. Tidak yang lain, dan tidak juga kesempatan kedua. Ternyata memang treatment inilah yang cocok buatku. Pas, karena Aku harus dipaksa mengeluarkan potensi. Tepat, karena mampu menghadang rasa malas dari depan. Setelah dari sisi belakang Aku telah memastikan tidak akan bekerja setelah lulus SMA.

Alhamdulillah, semua telah diatur. Sekarang tinggal bagaimana Aku memperbaiki cara untuk menghargai diri sendiri. Kembali lagi ke titik awal, dan siklus terus berputar.

End.




 

0 Komentar:

Posting Komentar